Breaking News

Kali linux

Kali linux adalah salah satu Distro linux operating sistem yang merupakan pengembangan dari Backtrack, yang di fokuskan untuk digital forensics, penetration testing dan kali linux ini merupakan sistem operasi Open Source alias gratis.



Secara umum kali linux memiliki berbagai macam tools yang dapat dibagi ke dalam beberapa klasifikasi berdasarkan fungsi utamanya antara lain:

Vulnerability Assessment
Digunakan untuk melakukan pencarian, identifikasi, perhitungan, dll terhadap celah keamanan suatu sistem.

Information Gathering
Digunakan untuk mengumpulkan informasi dari suatu sistem.

Forensics
Penelitian lebih lanjut terhadap suatu sistem, meliputi aplikasi, jaringan, dll. Bisa diilustrasikan seperti kegiatan tim forensics dalam kepolisian dalam mengolah tkp, tapi ini dilakukan dalam dunia komputer

Reverse Engineering
Melakukan reverse engineering terhadap suatu program, service pada suatu sistem. Reverse engineering adalah menganalisa suatu sistem melalui identifikasi komponen-komponennya dan keterkaitan antar komponen tersebut lalu membuat abtraksi dan informasi perancangan dari sistem yang dianalisa.

Exploitation Tools
Digunakan untuk mengeksploitasi celah yang terdapat pada suatu sistem. Seperti metasploit,sqlmap,hydra,dll

Privilege Escalation
Digunakan untuk melakukan priviellege escalation attack yaitu serangan yang bertujuan untuk menaikkan tingkat akses anda di dalam suatu sistem. Contohnya ketika anda hanya memiliki akses ke user biasa di dalam suatu sistem linux, lalu ingin memperoleh akses root dari sistem tersebut, maka privillege escalation adalah solusinya.

Wireless Tools
Tools untuk melakukan aktivitas hacking pada jaringan wireless

Serta banyak lagi tools yang merupakan gabungan atau tidak termasuk ke dalam beberapa klasifikasi diatas.

Distribusi linux juga memiliki kelebihan dibanding dengan OS lainnya seperti Windows maupun MAC OS yaitu beberapa OS linux dapat dijalankan sebagai live CD atau live USB. Jadi ketika anda merasa Kali linux hanya sebagai secondary OS alias "kalau lagi butuh saja dipakainya" dan merasa malas untuk melakukan penginstalan pada HD, anda dapat menggunakan USB atau DVD (karena ukuran linux rata-rata lebih dari 2 GB) sebagai media untuk live OS. Sehingga tidak perlu dilakukan penginstalan pada HD.