Breaking News

Hubungan Ekspresi Dengan Otak Kanan


Mungkin saudara para tamu PDSK Blog pernah berpikir bahwa jaim adalah suatu proses pendewasaan sehingga membuat seseorang berbicara terlihat agak kaku sehingga kurang menggunakan ekspresi seperti mimik wajah yang terlalu dingin, jiahahaha (INI FAKTA LO).
 

Tetapi tahukah saudara ketika proses ini datang kita harus mengontrolnya untuk membentuk kepribadian yang bagus sehingga kehidupan kita lebih cerah dimasa yang akan datang, Insyallah itu semua terwujud kalau kita memanfaatkan rahmat Allah SWT yang begitu luar biasa yaitu Otak Kanan.

dalam artikel yang berjudul "Hubungan ekspresi dengan otak kanan" saya akan menjabarkan hubungan ekspresi dengan otak kanan ini dengan sepengetahuan saya dan jika ada kekurangan atau kesalahan dalam menggunakan kata-kata serta cara saya menyampaikan terlebih dahulu saya meminta maaf terhadap saudara PDSK Blog.








Berikut adalah "Hubungan Ekspresi Dengan Otak Kanan":

Otak kanan bertugas penting dalam bagaimana cara kita menyampaikan kata kata saat berkomunikasi (ekspresi yang kita gunakan saat berbicara) sangat berbeda dengan otak kiri yang bertugas dalam memikirkan kata apa yang akan kita gunakan dalam berkomunikasi.

 Ekspresi sangat besar pengaruhnya dari pada kata kata yaitu mencapai 55% sedangkan kata-kata hanya 5% saja dan sudah pasti otak kanan pengaruhnya lebih besar dari pada otak kiri.


Saat proses pendewasaan datang kebanyakan remaja menjadi kaku dan jaim jaim'an jika hal itu tidak dikontrol dengan berekspresi maka otak kirinya akan menjadi lebih dominan sehingga otak kanannya menjadi tidur dan menyebabkan kehidupan yang mono (tidak berwarna).

Dari sedikit penjelasan diatas dapat disimpulkan dengan berekspresi dapat melatih kinerja otak kanan dengan sering menggunakannya sehingga kita dapat menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri yang membuat kehidupan kita menjadi lebih cerah serta bahagia.

Terimakasih telah singgah dan membaca.
Salam Otak Kanan